Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Hal yang Tidak Dilakukan Orang-orang Sukses di Senin Pagi

Kompas.com - 02/10/2023, 07:17 WIB
Glori K. Wadrianto

Editor

Sumber Ideapod

7. Tanggapi setiap email yang masuk

Ini adalah jebakan yang mudah untuk dilakukan. Tapi ini adalah jebakan yang berbahaya.

Senin pagi bisa jadi akan ada banyak sekali email dan notifikasi lain yang masuk selama akhir pekan dan sepertinya harus segera ditangani.

Tetapi seperti yang ditunjukkan oleh penulis Alex Pang, menangani notifikasi saat semuanya masuk dapat menyebabkan konsentrasi dan kinerja yang lebih buruk di area lain.

Mungkin itu sebabnya orang-orang seperti Steve Newman, pendiri platform visibilitas Scaylr, menetapkan ekspektasi kepada rekan-rekannya untuk hanya akan menjawab email dan notifikasi lainnya pada waktu tertentu di siang hari, dan tidak akan selalu bisa dihubungi secara instan.

Jadi, jangan terjebak dalam upaya untuk selalu aktif.

Sebaliknya, kendalikan notifikasi sehingga merespons hanya menjadi bagian dari pekerjaan hari itu, bukan keseluruhannya.

8. Menunda-nunda

Selalu ada godaan untuk menghindari tugas yang tidak menyenangkan.

Jika kamu memiliki sesuatu di depan mata yang tidak ingin dilakukan, godaan untuk menunda-nunda dan kembali menundanya bisa sangat besar.

Tapi itu adalah sebuah kesalahan.

Eric Schmidt, Ketua Eksekutif Alphabet, bersikeras untuk melakukan sesuatu pada saat ia tahu bahwa hal itu perlu dilakukan.

Mirjam Stoffels, pendiri seven2success dan penulis Daily Little Secrets to Success, merekomendasikan untuk menghindari perfeksionisme dan menangani sesuatu saat itu juga, bukannya menunggu solusi yang ideal.

Baca juga: Kiat-kiat Menjadi Orang Sukses ala Barack Obama

Senin pagi bisa jadi waktu yang ideal untuk menunda pekerjaan, karena kita akan merasa takut menghadapi satu minggu yang penuh dan menyibukkan.

Namun, selesaikanlah prioritas utama dengan segera, dan kamu akan mempersiapkan diri untuk memiliki minggu yang jauh lebih produktif dan lebih sedikit stres.

Halaman Berikutnya
Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com