Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Makeup untuk Kulit Berjerawat, Wajah Tampak Mulus

Kompas.com - 29/05/2024, 19:15 WIB
Nabilla Ramadhian,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika wajah sedang berjerawat, umumnya orang-orang enggan mengenakan makeup.

Sebab, penumpukan produk pada titik jerawat berada dikhawatirkan malah akan memperparah kondisinya.

Belum lagi, kandungan dari produk makeup bisa saja memberi dampak yang cukup parah pada jerawat.

Baca juga: Perawatan Jerawat di Klinik, Apakah Sakit?

Tips makeup untuk kulit berjerawat

Jika masih tertarik atau ada keperluan untuk menggunakan makeup tetapi wajah sedang berjerawat kamu tidak perlu khawatir.

Makeup Artist Bubah Alfian menerangkan, ada trik untuk hal tersebut.

"Bersihkan dulu wajah, cari produk yang sesuai (obat jerawat), kasih concealer," ujar dia dalam peluncuran Blur & Cover Two-Way Cake terbaru di Sarinah Mall, Jakarta, Senin (27/5/2024).

Apabila jerawat berwarna merah, masih meradang, atau berwarna coklat, ia menganjurkan untuk mencampurkan concealer dengan color corrector berwarna jingga.

Hal ini untuk menghasilkan produk yang dapat membantu menyamarkan jerawat.

Gunakan sedikit saja, lalu ratakan dengan brush bukan jari agar wajah bebas dari sidik jari.

Selanjutnya, siapkan produk yang sesuai dengan tipe kulit wajahmu dan mulai makeup seperti biasa.

Baca juga: Kenapa Jerawat Masih Muncul di Usia 30-an? Ini Penyebabnya

Apabila kamu menggunakan foundation, pilih yang teksturnya sangat ringan, tetapi dengan daya tutup (coverage) yang tinggi.

Dengan demikian, jerawat tidak akan terlihat dan wajah tampak mulus tanpa noda.

"Dan kurangi bedak tabur, karena muka berjerawat pasti berminyak," kata Bubah.

 
 
 
Sieh dir diesen Beitrag auf Instagram an
 
 
 

Ein Beitrag geteilt von KOMPAS Lifestyle (@kompas.lifestyle)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com