Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Grain de Cafe, Perhiasan Bermotif Biji Kopi nan Indah dari Cartier

Kompas.com - 12/06/2023, 20:09 WIB
Gading Perkasa,
Wisnubrata

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mengubah objek umum dalam kehidupan sehari-hari menjadi perhiasan indah merupakan keahlian Cartier sejak lama.

Untuk koleksi terbaru bertajuk Grain de Cafe, produsen perhiasan dan jam tangan mewah itu mengambil inspirasi dari objek penting dalam aspek kehidupan banyak orang saat ini: biji kopi.

Motif biji kopi pada sebuah perhiasan sejatinya bukanlah hal baru.

Pada 1938, di bawah direktur kreatif Cartier, Jeanne Toussaint, motif biji kopi pertama kali muncul dalam bentuk bros.

Namun popularitas motif itu baru meningkat pada tahun 50-an dan 60-an, berkat dukungan oleh sejumlah selebritas Hollywood sekelas Grace Kelly dan Audrey Hepburn.

Cartier Grain de Cafe Cartier Grain de Cafe

Bahkan, Grain de Cafe menjadi hadiah pernikahan yang diterima Grace Kelly saat ia menikah dengan Pangeran Rainier III dari Monako.

Inspirasi dari ikon gaya dan aktris terkenal itu tetap hidup dalam koleksi ini, dan kampanye Grain de Cafe terbaru dengan peran utama Elle Fanning merupakan bentuk penghormatan bagi Kelly.

Pembuatan "biji kopi" dalam koleksi Cartier Grain de Cafe

Koleksi terbaru Grain de Cafe tetap mempertahankan desain yang menjadi ciri khas perhiasan tersebut selama bertahun-tahun.

Cartier Grain de Cafe Cartier Grain de Cafe

Setiap perhiasan seperti cincin, liontin, anting-anting, dan bros terbuat dari emas kuning dengan sentuhan berlian dan emas putih.

Motif biji kopi pada koleksi Grain de Cafe terbuat dari dua bagian yang berongga dan melengkung agar tidak saling bersentuhan.

Permukaan biji kopi dibuat halus atau diberi garis melengkung paralel, dan dipoles hingga berkilauan.

Lalu, masing-masing biji kopi dihiasi berlian dalam emas putih, dan dipasangkan dengan rantai emas kuning dan emas putih.

Cartier Grain de Cafe Cartier Grain de Cafe

Biji-biji tersebut tersusun rapi dan sedikit bergoyang jika digerakkan.

Meskipun kebanyakan perhiasan Grain de Cafe menggunakan emas kuning, berlian, dan emas putih, koleksi ini juga mencakup beberapa variasi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com