Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 02/05/2024, 09:19 WIB
Wisnubrata

Editor

Dr Khetarpal menyarankan untuk mencari produk dengan bahan-bahan ini.

Antioksidan topikal

Setelah membersihkan wajah di pagi hari, oleskan antioksidan topikal ke wajah, leher, dan dada bagian atas. Pilih produk yang mengandung bahan-bahan seperti vitamin C, vitamin E atau asam ferulic.

“Antioksidan ini sebenarnya mengurangi stres oksidatif pada kulit,” ujar Dr. Khetarpal.

Maksudnya apa?

Stres oksidatif adalah kerusakan sel yang meningkat ketika tubuh dikuasai oleh radikal bebas. Stres oksidatif pada kulit dapat menyebabkan garis-garis halus, kerutan, dan bintik matahari. Antioksidan membantu menyeimbangkan radikal bebas dan membatasi kerusakan.

Antioksidan topikal biasanya dijual dalam bentuk serum atau minyak. Gunakan sebagai langkah pertama setelah membersihkan wajah dan leher.

Baca juga: Tech Neck, Sakit Leher akibat Bekerja di Depan Layar Sepanjang Hari

Tabir surya

Bila kamu berpikir tabir surya hanya perlu dipakai jika akan ke pantai, pikirkan lagi.

Menggunakan tabir surya setiap hari adalah suatu keharusan untuk menjaga kulit tetap bahagia, sehat dan tidak terkena kerusakan. Dan ini bukan hanya tentang melindungi dari sengatan matahari.

Matahari memancarkan sinar UVA dan UVB. Sinar UVB menyebabkan kulit terbakar. Sinar UVA berkontribusi terhadap penuaan. Dan bukan hanya sinar matahari yang harus kita waspadai.

“Bahkan sinar ultraviolet dan sinar biru dari layar komputer dapat memengaruhi kulit,” kata Dr. Khetarpal.

Oleskan tabir surya spektrum luas dengan SPF 30 atau lebih tinggi pada wajah, leher, dada, dan kulit terbuka lainnya.

Tabir surya apa yang terbaik untukmu?

“Tabir surya fisik yang terbuat dari seng oksida dan titanium dioksida adalah yang paling efektif melindungi kulit kita dari sinar matahari dibandingkan dengan tabir surya kimia,” katanya.

Tabir surya sering kali dipadukan dengan pelembab wajah, atau kita bisa menggunakan produk tabir surya terpisah yang diformulasikan untuk wajah. Ini harus menjadi langkah terakhir dari rutinitas perawatan kulit pagi hari.

Retinoid

Turunan dari vitamin A, retinoid dapat ditemukan dalam produk perawatan kulit topikal yang merangsang kolagen. Ini mungkin sudah menjadi bagian penting dari rutinitas perawatan kulit malam. Namun kamu mungkin perlu sedikit mengganti produk saat menargetkan kerutan di leher.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com