Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 14/10/2022, 06:06 WIB
Yefta Christopherus Asia Sanjaya,
Wisnubrata

Tim Redaksi

Telur dapat disajikan ke anak dengan beberapa cara, seperti diorak-arik, diceplok, atau didadar.

Makanan yang satu ini juga menjadi alternatif bagi orangtua ketika mau memperkenalkan makanan padat kepada bayi.

Tapi, telur sebaiknya tidak diberikan kepada anak yang usianya belum mencapai 12 bulan atau 1 tahun.

Baca juga: Mengonsumsi Telur Setiap Hari, Apakah Aman?

7. Yogurt

Ketimbang memberikan es krim yang tinggi gula dan lemak jenuh, orangtua disarankan menyajikan yogurt kepada anak.

Menurut Andrews, yogurt adalah pilihan makanan yang sehat dan mengenyangkan karena mengandung protein dan vitamin D.

Di samping itu, susu hasil proses fermentasi ini juga memberikan probiotik, bakteri baik yang penting untuk menjaga kesehatan usus.

Sebelum orangtua membeli yogurt, mereka ada baiknya memilih yogurt Yunani yang tidak mengandung gula tambahan.

Yogurt Yunani juga mengandung protein yang kadarnya dua kali lebih banyak ketimbang yogurt biasa.

Dalam hal ini, orangtua bisa menambahkan sereal atau beri ke yogurt Yunani supaya rasa dan teksturnya lebih kaya sehingga anak doyan.

Baca juga: Yogurt Bisa Jadi Camilan Sehat untuk Anak

8. Ubi jalar

manfaat ubi jalar manfaat ubi jalar
Ubi jalar dapat diberikan kepada anak berusia 6 bulan hingga 16 tahun sebagai camilan yang bernutrisi.

Pasalnya, ubi jalar kaya akan kandungan vitamin A, serat, dan kalium. Kalium baik untuk tekanan darah dan kesehatan jantung.

Baca juga: 5 Manfaat Karbohidrat Ubi Jalar, Turun Berat Badan hingga Umur Panjang

9. Beri

Ilustrasi buah-buahan. SHUTTERSTOCK/baibaz Ilustrasi buah-buahan.
Buah-buahan seperti beri memberikan asupan 4 gram serat, vitamin C, dan antosianin -sejenis antioksidan.

Blueberry, blackberry dan stroberi juga lebih rendah gula daripada banyak buah-buahan lainnya.

Beri yang segar dapat dimanfaatkan sebagai camilan yang baik untuk anak dan dapat dicampurkan ke dalam yogurt atau dijadikan smoothie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com