Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Cara Memulai Kebiasaan Makan yang Sehat Setelah Liburan

Kompas.com - 25/12/2022, 14:30 WIB
Sekar Langit Nariswari

Penulis

Sumber Byrdie

3. Hindari makanan dengan nilai gizi rendah

Saat memilih makanan pasca-liburan, Shapiro mengatakan untuk menghindari makanan yang memiliki nilai gizi rendah seperti karbohidrat sederhana dan kalori kosong.

Jenis makanan ini termasuk kue, makanan yang diproses, sereal sarapan, sirup, dan soft drink.

Sebagai gantinya, Shapiro menyarankan untuk fokus pada karbohidrat kompleks seperti gandum utuh, farro, quinoa, dan beras merah.

Baca juga: Ambil Manfaat Besar dengan Rutin Sarapan Gandum Utuh dan Biji-bijian

4. Lewati minuman berpemanis

Shapiro memperingatkan untuk melewati kopi maupun koktail.

"Semua itu memiliki gula tersembunyi di dalamnya. Namun, jika kita ingin minum minuman yang tetap memberikan perasaan hangat dan nyaman, cobalah teh dengan rasa alami," sarannya.

Dia pun menambahkan agar kita mengurangi konsumsi alkohol untuk memotong kalori.

5. Berpikirlah sebelum memutuskan untuk bebas gluten

Apabila kita memiliki penyakit celiac, maka diet bebas gluten itu penting.

Namun, jika kita hanya ingin menurunkan berat badan, bebas gluten belum tentu bisa membantu.

Bahkan, itu bisa menghambat tujuan penurunan berat badan kita, kata Shapiro,

Baca juga: Jangan Asal Ikutan Pola Makan Bebas Gluten

"Bebas gluten sangat bagus jika kita tidak tahu bagaimana cara mengurangi karbohidrat yang ada dalam hidup, tetapi hal yang sulit tentang itu adalah ada banyak pengganti bebas gluten yang tidak memiliki cukup gizi," ujar Shapiro.

6. Melakukan latihan kekuatan

Seorang pelatih pribadi, Rumsey mengatakan untuk tidak melewatkan bentuk latihan kekuatan.

"Banyak orang, khususnya wanita, mengabaikan latihan kekuatan. Wanita cenderung tetap menggunakan mesin aerobik atau kelas latihan kelompok," terangnya.

"Padahal, latihan kekuatan sangat penting bagi wanita untuk mencegah kehilangan otot dan tulang yang terjadi seiring bertambahnya usia."

"Massa otot yang lebih banyak juga membantu wanita untuk mengelola berat badan mereka dengan lebih baik, menjaga fleksibilitas sendi, dan meningkatkan daya tahan tubuh," jelas dia.

7. Ngemil dengan lebih cerdas

Sering ngemil sebelum tidur ternyata bisa menjadi penyebab daya ingat menurun.PEXELS/ANDRES AYRTON Sering ngemil sebelum tidur ternyata bisa menjadi penyebab daya ingat menurun.
Tidak apa-apa untuk ngemil. Bahkan, hal ini dianjurkan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com